Tentang Saya

Siapa Saya?


Nama saya Insan Sutejo, hobi membaca dan menulis, tidak pernah les piano namun sesekali suka menabung, saya hanya seorang bloger amatir dan sampai sekarang pun masih belajar ngeblog, menulis di blog  merupakan hobi lama yang terbarukan (wk..wk..wk).

Saya asli Sukabumi, lahir di perkampungan yang masih hijau dengan dedaunan dan rindang oleh pepohonan.

Saat ini saya bekerja di Kementerian Koperasi dan  UKM sebagai Pranata Komputer Ahli Pertama.

Tentang Blog

Sanjoisme

Blog ini diberi nama Sanjo (bertamu, berkunjung, bersilaturahmi), ditambah isme (it's me), jadi sanjoisme (Sanjo Blog), saya berharap blog ini banyak yang mengunjungi, blog ini berisi mengenai rutinitas saya sehari-hari, Sanjo juga berasal dari nama saya yaitu Insan Sutejo (Sanjo).

Logo Sanjo Blog

Untuk logo, saya buat menggunakan Inkscape, terinspirasi dari logo Blogger, yang menurut saya simple tapi menarik, sedikit variasi dengan menambahkan huruf S dan J (dari kata Sanjo), lalu digabungkan.

Saat ini, saya hanya mencoba eksis di dunia maya, membuat oretan untuk mengisi waktu luang, dan terus berusaha menemukan ide baru untuk blog ini.